jatim.jpnn.com, SURABAYA - Prestasi membanggakan ditorehkan para pelajar Jawa Timur. Dalam ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2025, para kontingen dari SMA, MA, dan SMK di Jatim membawa pulang 11 medali, terdiri atas 2 emas, 5 perak, dan 4 perunggu.
Kompetisi bergengsi yang digelar Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Pusat Prestasi Nasional Kemendikdasmen RI ini berlangsung pada 26–31 Oktober 2025 di Smesco Indonesia, Jakarta, diikuti ratusan pelajar dari seluruh Indonesia.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Aries Agung Paewai menyampaikan apresiasi tinggi kepada para siswa, guru pendamping, dan sekolah yang telah mengharumkan nama provinsi.
“Prestasi ini menunjukkan bahwa siswa Jawa Timur tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga kreatif dan mampu menciptakan solusi inovatif yang berdampak bagi masyarakat,” ujar Aries, Minggu (2/11).
Aries menyatakan Dindik Jatim berkomitmen memperkuat ekosistem pendidikan berbasis inovasi dan kewirausahaan di seluruh jenjang.
“Kami ingin setiap sekolah menjadi ruang tumbuhnya wirausaha muda yang tidak hanya inovatif, tapi juga beretika dan berdaya saing global,” imbuhnya.
Menurutnya, penguatan kewirausahaan dilakukan tak hanya di SMK, tapi juga di SMA melalui program seperti SMA Double Track.
“Fokus kami bukan hanya mencetak lulusan siap kerja, tetapi juga siswa yang siap berwirausaha,” kata mantan Pj Wali Kota Batu itu.


















































