jpnn.com, JAKARTA - PT Ofero Technology Indonesia (Ofero) meluncurkan produk terbarunya, yakni Stareer 5 Lit.
Model ini merepresentasikan arah inovasi Ofero dalam menghadirkan mobilitas listrik berbasis lithium yang tidak hanya efisien, tetapi juga premium, tangguh, dan relevan dengan kebutuhan gaya hidup modern masa kini.
Mengusung tagline 'Dua Baterai, Tembus 130 KM', Stareer 5 Lit menjadi simbol diferensiasi Ofero melalui penerapan sistem dua baterai lithium yang memungkinkan jarak tempuh hingga 130 kilometer dalam satu kali pengisian daya.
Konsep ini dirancang untuk memberikan kebebasan berkendara tanpa kekhawatiran pengisian ulang, terutama bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, baik untuk aktivitas harian maupun perjalanan jarak jauh.
“Stareer 5 Lit kami hadirkan sebagai representasi visi Ofero dalam mendefinisikan ulang standar sepeda listrik premium jarak jauh di Indonesia. Melalui sistem dua baterai lithium yang mampu menempuh hingga 130 kilometer dan fitur unggulan yang ditawarkan, kami ingin memberikan kebebasan mobilitas tanpa kompromi—baik dari sisi performa, keamanan, maupun kenyamanan," ujar Super Wang selaku Sales Manager Ofero.
Sebagai flagship, Stareer 5 Lit membawa peningkatan signifikan dari sisi performa.
Motor bertenaga 1200 W memberikan akselerasi yang lebih responsif serta kemampuan menanjak yang stabil tanpa kehilangan tenaga.
Dari aspek keselamatan, Stareer 5 Lit menghadirkan Traction Control System (TCS), menjadikannya sepeda listrik pertama di Indonesia yang dibekali fitur ini.






















































