jpnn.com - Persija Jakarta menegaskan enggan jemawa saat bertandang ke markas Persib Bandung pada laga lanjutan BRI Super League 2025/26.
Pelatih PersijabMauricio Souza menyebut timnya tetap menaruh respek tinggi terhadap tim berjuluk Maung Bandung tersebut.
Manajer asal Brasil itu menilai Persib sebagai salah satu rival utama Persija dalam persaingan menuju gelar juara Super League musim ini.
“Kami respek kepada lawan, respek kepada Persib, tetapi kami punya cara objektif sendiri dan kami akan mengejar itu,” ujar juru taktik kelahiran 13 Maret 1974 itu.
Persija Jakarta terus mempersiapkan diri demi mencuri kemenangan di Kota Kembang.
Namun, misi tersebut dipastikan tidak mudah mengingat Persib belum terkalahkan saat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
Marc Klok cum suis meraih tujuh kemenangan dan hanya kebobolan satu gol, yang terjadi saat menghadapi Borneo FC.
Mauricio berharap anak asuhnya mampu tampil lebih sabar mengingat Persib memiliki organisasi permainan yang solid, baik saat bertahan maupun menyerang.






















































