Puncaki Klasemen, Persib Bandung Siapkan Langkah Penentu di Putaran Kedua

3 hours ago 17

Puncaki Klasemen, Persib Bandung Siapkan Langkah Penentu di Putaran Kedua

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Persib Bandung menjadi juara paruh musim BRI Super League. Foto: Persib.

jpnn.com - Persib Bandung menutup putaran pertama BRI Super League 2025/26 dengan hasil maksimal.

Kemenangan tipis atas Persija Jakarta memastikan Maung Bandung mengakhiri paruh musim di posisi teratas klasemen sementara.

Tercatat, Persib mengoleksi 38 poin dari 17 pertandingan.

Sepanjang putaran pertama, skuad asuhan Bojan Hodak meraih 12 kemenangan, dua hasil imbang, dan tiga kekalahan.

Catatan itu menjadi modal penting untuk menjaga persaingan menuju gelar juara hingga akhir musim.

Bek Persib Kakang Rudianto mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil positif yang diraih pada laga penutup paruh musim.

"Tentunya bersyukur bisa menang di pertandingan akhir paruh musim."

"Ini hasil kerja keras semua. Hasil positif semoga terus berlanjut pada pertandingan selanjutnya," ucap Kakang.

Juara paruh musim diraih Persib Bandung. Namun bagi Kakang Rudianto, target sesungguhnya masih ada di depan.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |