jpnn.com - Timnas voli putra Indonesia membantah isu memanasnya ruang ganti seusai menelan kekalahan dari Thailand pada laga perdana SEA V League 2025.
Pada laga yang digelar di Candon City Arena, Filipina, Rabu (9/7/2025), skuad asuhan Jeff Jiang menyerah dengan skor 1-3 (25-22, 21-25, 22-25, 20-25).
Bantah Isu Disharmoni
Asisten pelatih Timnas voli putra Indonesia Erwin Rusni menegaskan bahwa turunnya performa Dio Zulfikri dan kolega semata karena inkonsistensi permainan.
“Saya melihat para pemain tidak konsisten. Dalam melakukan blok juga masih kurang koordinasi, sehingga mudah ditembus lawan,” ujar Erwin saat dihubungi JPNN.com, Kamis (10/7).
Kekalahan tersebut sempat memunculkan spekulasi bahwa sejumlah pemain belum sepenuhnya harmonis dengan pelatih, Jeff Jiang. Manajer asal China itu dianggap tak mampu meracik strategi terbaik meski dihuni pemain berpengalaman.
Gosip Soal Hubungan Jeff Jiang dan Pemain
Isu disharmoni ini sejatinya bukan hal baru. Saat tampil di AVC Nations Cup 2025, performa Timnas voli putra Indonesia juga anjlok.
Seusai kalah dari Australia, sejumlah pemain inti seperti Rivan Nurmulki, Doni Haryono, dan Farhan Halim sempat meluapkan kekecewaan mereka terhadap pelatih di media sosial.
Ketidakharmonisan juga sempat mencuat saat training camp di Surabaya. Beberapa pemain dikabarkan tidak cocok dengan metode latihan Jeff Jiang, sosok yang pernah membawa Bogor LavAni menjadi juara Proliga 2022.