bali.jpnn.com, KUTA SELATAN - Keributan yang melibatkan warga Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali terjadi di Bali.
Kali ini sesama warga NTT terlibat saling sering di lokasi proyek di Banjar Kerta Lestari, Desa Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Kamis (22/5) malam pukul 22.30 WITA.
Pemicunya cukup sepele, gegara perempuan berinisial M, 32.
“Pemicunya karena masalah perempuan,” ujar Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, Jumat (23/5).
Kejadian bermula gegara pelaku berinisial BB, asal Kecamatan Kodi Utara, Sumba Barat Daya, NTT tidak mengetahui perempuan berinisial MA, 32, sudah memiliki suami alias berkeluarga.
“Rencananya pelaku BB dan MA akan menikah pada waktu dekat,” kata AKP Ketut Sukadi.
Namun, pada Kamis (22/5) sore pukul 19.00 WITA, korban berinisial PP, 41, asal Sumba Barat Daya, NTT datang ke tempat kejadian perkara (TKP).
PP bertemu dengan pelaku BB dan MA. Pertemuan itu justru jadi awal mula petaka.