293 Calon Haji Asal Hulu Sungai Selatan Siap Berangkat Tahun Ini

9 hours ago 22

Senin, 28 April 2025 – 05:00 WIB

293 Calon Haji Asal Hulu Sungai Selatan Siap Berangkat Tahun Ini - JPNN.com Kalsel

Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Suriani menyalami salah satu calon haji saat mengikuti manasik terakhir di Masjid Al Minah, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (24/4/2025). ANTARA/HO-Diskominfo HSS

kalsel.jpnn.com, KANDANGAN - Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Kemenag HSS) siap memberangkatkan 293 calon haji ke tanah suci, usai mengikuti manasik terakhir pada musim haji 2025.

Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag HSS Suhaimi mengatakan jemaah calon haji (JCH) Kabupaten HSS terbagi dua kelompok terbang (kloter), yaitu Kloter 08 dan 12.

"Mulai masuk Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin pada 18 dan 26 Mei 2025," kata Suhaimi.

Suhaimi pun mengapresiasi Pemerintah Kabupaten HSS yang telah banyak membantu calon haji melaksanakan penyelenggaraan manasik, termasuk menyediakan transportasi keberangkatan dan kepulangan jamaah.

"Pemkab HSS juga telah menugaskan dua orang petugas haji daerah, untuk membantu petugas kloter dalam memberikan pelayanan kepada jemaah haji," tutur Suhaimi.

Sementara itu, Wakil Bupati (Wabup) HSS H Suriani mengharapkan kegiatan manasik dapat menjadi bekal pengetahuan berharga bagi jemaah calon haji selama menunaikan ibadah hingga kembali ke tanah air.

"Seluruh pengetahuan dan informasi yang diperoleh selama manasik ini, agar dapat menjadi bekal berharga dalam pelaksanaan ibadah haji," kata Suriani.

Suriani berpesan calon haji menjaga kondisi kesehatan dengan sebaik-baiknya, supaya saat berangkat nanti jamaah dalam keadaan prima dan tanpa kendala.

Sebanyak 293 calon haji asal Kabupaten Hulu Sungai Selatan siap berangkat tahun ini.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |