Anak Diding Boneng Hampir Tertimpa Bangunan Rumah Ambruk

2 hours ago 19

Anak Diding Boneng Hampir Tertimpa Bangunan Rumah Ambruk

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Diding Boneng di kawasan Matraman, Jakarta. Foto: Firda Junita/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Diding Boneng menceritakan mengenai musibah yang sempat dialaminya.

Adapun rumahnya mengalami kerusakan hingga ambruk pada Minggu (28/12/2025) lalu.

Saat peristiwa nahas itu terjadi, sang aktor tidak berada di rumah.

Ketika dirinya pulang, Diding melihat bahwa kondisi rumahnya sudah rusak.

"Waktu itu saya pulang, di sini orang sudah pada menangis. Saya tanya, 'Ada apa?' Ternyata lampu mati dan rumah sudah rubuh. Karena gelap, saya tidak tahu persis awalnya bagaimana. Saya mau ke belakang, tetapi tidak bisa karena reruntuhannya menghalangi jalan," ujar Diding Boneng di kawasan Matraman, Jakarta Pusat, Jumat (2/1).

Mendapati kondisi rumahnya tersebut, Diding lantas memanggil sang adik. Kemudian, mereka melaporkan peristiwa itu ke Ketua RT setempat.

Pihak RT dan RW setempat lantas langsung berkunjung dan mengecek kondisi di sana.

"Malam itu juga Pak RT dan Pak RW datang mengontrol. Karena sudah malam, tidak mungkin langsung dikerjakan, jadi, kami janjian besoknya jam 8 pagi untuk mulai membenahi," kata Diding Boneng.

Aktor Diding Boneng menceritakan mengenai musibah yang sempat dialaminya. Rumahnya mengalami kerusakan hingga ambruk.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |