Keluarga Menangis Kenang Perjuangan Marsinah hingga Dapat Gelar Pahlawan Nasional

1 hour ago 11

Keluarga Menangis Kenang Perjuangan Marsinah hingga Dapat Gelar Pahlawan Nasional

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kakak dan adik tokoh buruh Marsinah saat menerima piagam Gelar Pahlawan Nasional di Istana Negara, pada Senin (10/11). Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tokoh Buruh Marsinah mendapat Gelar Pahlawan Nasional dari Presiden Prabowo Subianto.

Anugerah gelar tersebut mengundang rasa haru dan air mata dari keluarga yang hadir selaku ahli waris.

Kakak Marsinah, Marsini berterima kasih kepada berbagai pihak yang mendukung dan berupaya mengajukan Marsinah agar mendapatkan Gelar Pahlawan Nasional.

“Apa yang sudah menjadi cita-cita teman Marsinah layak diangkat sebagai pahlawan yang selalu di saat tabur bunga itu,” ucap Marsini di Istana Negara, Senin (10/11).

Sembari berderai air mata, Marsini mengenang perjuangan adiknya yang berupaya mengenyam bangku pendidikan.

“Marsinah, yang dulu kecil mencapai sekolah SMP saja berat sekali harus ikut bude, ikut pade, ikut nenek yang dulu naik sepeda undel jengki merah tanpa boncengan,” tuturnya.

Dia mengaku bersyukur bahwa perjuangan Marsinah terutama menyuarakan nasib kaum buruh kini bisa mendapatkan Gelar Pahlawan Nasional meski saat ini Marsinah tak lagi hidup.

“Marsinah sebagai pahlawan buruh juga pahlawan mungkin yang termuda yang ada di Indonesia terima kasih adikku Marsinah, kau telah membawa keponakanmu, adikmu, saya dan yang mendampingi saya bisa di Istana Presiden,” kata dia.

Keluarga menangis kenang perjuangan Marsinah hingga mendapat Gelar Pahlawan Nasional.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |