jpnn.com - Paulo Ricardo tak bisa menyembunyikan antusiasmenya setelah resmi menjadi bagian dari Persija Jakarta.
Bek asal Brasil itu menyebut kepindahannya ke ibu kota sebagai fase baru yang penuh tantangan.
Menurut Paulo, keputusan bergabung dengan Persija bukan langkah spontan.
Dia menilai sepak bola Indonesia tengah berada dalam fase perkembangan yang menarik dan kompetitif.
"Saya pikir bermain di Persija adalah tantangan baru. Negara yang berbeda, budaya yang berbeda, mungkin juga sepak bola yang berbeda, tetapi sedang berkembang pesat."
"Tantangan baru selalu menjadi hal yang baik untuk menguji diri saya," tegasnya.
Datang dengan status pemain asing, Paulo sadar ekspektasi terhadap dirinya tidaklah kecil.
Namun, bek berusia 31 tahun itu justru menjadikan tekanan sebagai motivasi.






















































