jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Persib Bandung mengawali bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/26, dengan mengumumkan peminjaman Hehanussan Bersaudara.
Rezaldi dan Al Hamra Hehanussa resmi dilepas Persib dengan status pinjaman selama enam bulan ke klub Persik Kediri.
Peminjaman itu diumumkan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) melalui media sosial dan website official Persib.
Deputy CEO PT PBB Adhitia Putra Herawan mengatakan, keputusan peminjaman ini tidak lepas dari penilaian positif terhadap kualitas kedua pemain, termasuk Hamra yang dipandang sebagai aset penting klub ke depan.
Ini juga sebagai langkah strategis agar keduanya mendapatkan kesempatan bermain yang lebih konsisten di tengah ketatnya persaingan tim.
"Hamra adalah pemain dengan potensi yang sangat baik. Setiap hari, dia menunjukkan progres, sikap, dan kualitas yang menjanjikan. Karena itu, Persib ingin memastikan ia mendapatkan kesempatan bermain yang sepadan dengan kemampuannya," kata Adhitia dalam keterangannya, Jumat (16/1/2026).
"Bersama Persik, kami berharap Hamra bisa mendapatkan pengalaman pertandingan yang akan memperkaya perkembangannya sebagai pemain," sambungnya.
Ia juga menjelaskan, peminjaman Rezaldi dan Hamra dilakukan dengan pertimbangan menjaga ritme kompetisi dan kesiapan pemain.



















































