Tanpa Tiket Masuk, Little Netherlands Semarang Diserbu 461 Ribu Wisatawan

3 hours ago 18

Jumat, 02 Januari 2026 – 16:20 WIB

Tanpa Tiket Masuk, Little Netherlands Semarang Diserbu 461 Ribu Wisatawan - JPNN.com Jateng

Kawasan Kota Lama Semarang masih menjadi destinasi wisata primadona di Jawa Tengah (Jateng) selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru). Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Kawasan Kota Lama Semarang masih menjadi destinasi wisata primadona di Jawa Tengah (Jateng) selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).

Titik Little Netherlands di Kota Lama bahkan mencatat jumlah kunjungan tertinggi se-Jateng dengan total 461 ribu wisatawan.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Jateng Masrofi mencatat secara keseluruhan kunjungan wisatawan ke berbagai destinasi meningkat dibandingkan periode libur Nataru sebelumnya.

Selama periode 20 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, jumlah kunjungan wisatawan di Jateng mencapai 3,89 juta.

“Angka ini naik 1,89 persen dibandingkan realisasi libur Nataru 2024-2025 yang sebanyak 3,82 juta kunjungan,” ujar Masrofi di Kantor Disporapar Jateng, Kota Semarang, Kamis (2/1).

Meskipun terdapat imbauan agar masyarakat tidak merayakan malam pergantian tahun dengan menyalakan kembang api, suasana keramaian tetap terjadi di sejumlah titik.

Satu di antaranya kawasan Simpang Lima Semarang yang dipadati warga saat kegiatan doa bersama lintas agama pada malam Tahun Baru.

Kota Semarang menjadi daerah tujuan wisata paling ramai selama libur Nataru. Posisi berikutnya ditempati Kabupaten Klaten, Kabupaten Demak, Kabupaten Rembang, dan Kota Surakarta.

Pada liburan Nataru kali ini, kunjungan di Little Netherlands Semarang mencapai 461 ribu wisatawan. Ini sebabnya.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |