Tiga Kader Muda Berebut Kursi Ketua BM PAN Jatim di Muswil Trawas

2 hours ago 16

Jumat, 14 November 2025 – 21:35 WIB

Tiga Kader Muda Berebut Kursi Ketua BM PAN Jatim di Muswil Trawas - JPNN.com Jatim

Muswil BM PAN Jatim menghadirkan tiga calon ketua yang sudah diserahkan ke DPP untuk rekomendasi formatur. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) Jawa Timur akan menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) VI di Trawas, Mojokerto, Sabtu (15/11). Dua anggota DPRD turut meramaikan bursa calon ketua organisasi sayap kepemudaan PAN tersebut.

Anggota Steering Committee (SC) Muswil Akbar Brilianto mengatakan terdapat tiga nama yang resmi mendaftar sebagai bakal calon ketua. Ketiganya merupakan kader muda PAN yang selama ini aktif di kepengurusan DPW BM PAN Jatim.

“Pertama Hairul Anwar, anggota Fraksi PAN DPRD Sumenep. Kedua, Roki Wardoyo, anggota Fraksi PAN DPRD Sidoarjo. Ketiga, Abdullah Asyi’Abul Huda, tenaga ahli Fraksi PAN DPR RI,” ujar Akbar di Surabaya, Jumat (14/11).

Tiga nama tersebut, bersama 14 bakal calon anggota formatur lainnya, telah dikirim ke DPP BM PAN untuk mendapatkan rekomendasi sebagai calon formatur resmi. Menurut Akbar, ketiganya memiliki kualitas dan kapabilitas yang layak untuk memimpin organisasi.

“Insyaallah, ketiga bakal calon ketua ini memiliki kualitas, kapabilitas, dan integritas yang teruji selama berproses di PAN maupun BM PAN,” tuturnya.

Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig berharap Muswil VI menjadi ajang lahirnya pemimpin muda yang berani menawarkan gagasan. Ia juga mendorong Muswil menjadi ruang kreativitas bagi kader muda PAN.

“Saya berharap Muswil kali ini bisa melahirkan pemimpin yang berani menyampaikan gagasan dan bertanggung jawab atas gagasannya,” kata Rizki.

Dia mengapresiasi kemunculan tiga kandidat yang dinilai telah lama berproses di BM PAN. Menurutnya, proses Muswil merupakan ruang untuk menampilkan kreativitas, kemampuan negosiasi, lobi, hingga meyakinkan peserta.

Muswil BM PAN Jatim menghadirkan tiga calon ketua yang sudah diserahkan ke DPP untuk rekomendasi formatur.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

Read Entire Article
| | | |