3 Khasiat Air Rebusan Daun Jambu Biji, Baik Dikonsumsi Penderita Diabetes

19 hours ago 24

3 Khasiat Air Rebusan Daun Jambu Biji, Baik Dikonsumsi Penderita Diabetes

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Jambu biji. Foto: Thevapemall

jpnn.com, JAKARTA - JAMBU biji merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan vitamin C.

Tidak hanya buahnya, daun jambu biji juga bisa membantu mengatasi beberapa masalah kesehatan.

Pasalnya, daun jambu biji mengandung antioksidan, antibakteri, dan antiinflamasi.

Daun jambu biji juga mengandung tanin yang berfungsi meredakan nyeri secara alami.

Ketika diseduh untuk membuat teh, daun jambu biji akan melepaskan vitamin C dan flavonoid seperti quercetin yang penting untuk menjaga kesehatan.

Tak hanya itu, daun jambu biji mengandung beragam senyawa antara lain polifenol, flavonoid, karotenoid, dan tanin yang secara efektif bisa mengobati berbagai penyakit.

Cara membuat air rebusan daun jambu biji sangat mudah. Ambil 5-7 lembar daun jambu biji, sedikit akar dari pohon jambu biji, dan batang kecil pohon jambu biji.

Setelah semuanya dibersihkan, kemudian tambahkan 1,5 liter air.

Ada beberapa manfaat rutin mengonsumsi air rebusan daun jambu biji untuk kesehatan dan salah satunya ialah baik untuk penderita diabetes.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |