jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Dewan Penasehat Semen Padang Andre Rosiade mengomentari kekalahan timnya saat melawan Persib Bandung di pekan pertama BRI Super League 2025/26.
Semen Padang harus ditekuk Persib 0 – 2 pada pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (9/8/2025) sore.
Andre mengatakan, menang kalah adalah hal yang wajar dalam suatu pertandingan, tetapi yang paling penting adalah evaluasi dan pelajaran berharga yang diambil pemain seusai kekalahan ini.
“Kalah menang kan itu biasa ya dalam pertandingan, yang pasti kami puas sebagai tim,” kata Andre saat ditemui usai pertandingan.
Anggota DPR RI itu menuturkan, meski timnya kalah tetapi pemain bangga sebab di laga perdana Liga 1 ini mereka melawan tim juara musim lalu, Persib Bandung.
Anak asuhnya bisa memberikan perlawanan dalam 90 menit jalannya pertandingan, meski hasilnya belum memuaskan.
“Bahwa kami menghadapi juara Indonesia, kami melakukan perlawanan. Di babak kedua kami mengepung pertandingan sepenuhnya, kami mengurung dan menguasai juara Indonesia di kandangnya, berarti tim ini punya potensi,” ujarnya.
Menurutnya, usai laga ini, pelatih Eduardo Almeida akan mengevaluasi kesalahan dari para pemain. Apalagi pertandingan berikutnya, Kabau Sirah akan menghadapi Dewa United FC, runner-up Liga 1 2024/25.


















































