jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting akhirnya memberi klarifikasi soal lagu Ya Allah Lindungi Bilqis yang viral di media sosial.
Bukan baru dirilis, dia mengatakan bahwa lagu tersebut sebenarnya sudah dinyanyikannya sejak lama.
"Itu lagu sudah lama banget," kata Ayu Ting Ting saat berbincang dengan Ruben Onsu dalam tayangan Just Ruben di YouTube.
Host Brownis itu menjelaskan bahwa lirik lagu Ya Allah Lindungi Bilqis dibuatnya secara spontan.
Momen tersebut terjadi saat Ayu Ting Ting mengeloni anaknya, Bilqis beberapa tahun lalu.
"Setiap hari pasti dinyanyikan, pas mengeloni anak," jelas penyanyi asal Depok itu.
Ayu Ting Ting tidak menyangka lagu Ya Allah Lindungi Bilqis tiba-tiba viral di media sosial.
Menurutnya, nyanyian tersebut viral setelah adanya konten yang memakai nyanyian itu di TikTok.






















































