jatim.jpnn.com, SURABAYA - Beragam modus dilakukan pelaku pencurian saat melancarkan aksinya. Seorang pria berinisial MDF (28) ditangkap seusai mencuri dompet pengunjung di kawasan wisata religi Sunan Ampel, Surabaya, Rabu (7/1).
Aksi pencurian tersebut terekam kamera CCTV dan diketahui korban berinisial R sesaat setelah kejadian. Tersangka akhirnya ditangkap warga dan petugas, lalu dibawa ke Polsek Semampir.
Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Suroto mengatakan tersangka merupakan warga Jalan Bulak Banteng Wetan, Surabaya.
“Tersangka ditangkap korban dan massa saat hendak melarikan diri,” ujar Suroto, Jumat (9/1).
Dalam aksinya, MDF mengambil dompet milik korban yang berisi uang tunai sebesar Rp424 ribu. Korban baru menyadari kehilangan tersebut setelah membuka tasnya.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu korban sedang mengobrol di depan Masjid Sunan Ampel. Tersangka mendekati korban dengan berpura-pura ikut mengobrol sehingga tidak menimbulkan kecurigaan.
Tak lama kemudian, tersangka langsung meninggalkan lokasi. Merasa ada yang janggal, korban mengecek tasnya dan mendapati dompetnya raib.
Korban lalu meminta bantuan petugas keamanan dan mengecek rekaman CCTV di sekitar lokasi. Dari rekaman tersebut, terlihat jelas pelaku mengambil dompet korban.



















































