jpnn.com, JEPARA - Di tengah persaingan ketat industri furnitur, PT Natural Wood Jepara berhasil membuktikan eksistensinya sebagai produsen mebel lokal yang mampu bersaing di pasar global.
Sejak berdiri pada 2020, perusahaan ini telah mengekspor produk furniturnya ke lebih dari 25 negara di dunia.
Pemilik Naturalwood.co.id, Suci Islamiah, menjelaskan bahwa keberhasilan tersebut tidak lepas dari pemanfaatan media sosial sebagai saluran utama pemasaran.
Melalui akun Instagram dan TikTok @naturalwood.co.id, perusahaan terus memperluas jangkauan pasarnya secara digital.
“Awalnya kami memulai dari skala rumahan, tetapi berkat pemasaran online yang konsisten dan kerja keras tim, sekarang kami bisa kirim furnitur ke mancanegara,” kata Suci, Senin (14/4/).
Natural Wood Jepara dikenal memproduksi beragam furnitur indoor dan outdoor berbahan kayu berkualitas dengan desain modern dan elegan.
Semua produk dikerjakan oleh para pengrajin lokal dari Jepara, yang memiliki keterampilan tinggi dan pengalaman panjang di industri mebel.
Suci mengungkapkan, keberhasilan ini merupakan hasil kolaborasi antara visi bisnis yang kuat dan dukungan tim produksi yang solid.