Donald Trump Siap Menginvasi Nigeria demi Bela Umat Kristen

19 hours ago 20

Donald Trump Siap Menginvasi Nigeria demi Bela Umat Kristen

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Foto: Reuters: Carlos Barria

jpnn.com, WASHINGTON DC - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan Nigeria akan menghadapi berbagai serangan jika ISIS terus membunuh umat Kristen di negara tersebut.

"Jika mereka terus membunuh umat Kristen, mungkin akan ada berkali-kali serangan," kata Trump kepada The New York Times.

Trump menyampaikan bahwa dirinya ingin serangan tersebut dilakukan sekali saja.

Pada 25 Desember Trump mengumumkan bahwa Washington telah melakukan "serangan mematikan" terhadap ISIS di Nigeria barat laut. Serangan itu dilakukan atas permintaan Nigeria, kata Komando Afrika Amerika Serikat (AFRICOM).

Menteri Perang AS Pete Hegseth lebih lanjut memperingatkan bahwa aksi tambahan akan dilakukan pada waktunya.

Nigeria berada di urutan ketujuh dalam daftar negara-negara di mana umat Kristen menghadapi penganiayaan paling ekstrem, menurut laporan tahunan World Watch List 2025 yang dipublikasi Open Doors.

Pada Oktober majelis tinggi parlemen Nigeria membentuk sebuah komite untuk membahas kekhawatiran dunia atas penganiayaan terhadap umat Kristen di negara tersebut. (ant/dil/jpnn)

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan Nigeria akan menghadapi berbagai serangan jika ISIS terus membunuh umat Kristen di negara tersebut


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |