EIGER MJC 2025 Gunung Lawu, Jejak Optimisme 75 Pemuda Indonesia di Ketinggian 3.265 Mdpl

5 hours ago 17

Selasa, 04 November 2025 – 16:35 WIB

EIGER MJC 2025 Gunung Lawu, Jejak Optimisme 75 Pemuda Indonesia di Ketinggian 3.265 Mdpl - JPNN.com Jabar

EIGER Mountain & Jungle Course (MJC) 2025, yang digelar di kawasan Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Kabut tebal dan suhu menggigil di Puncak Gunung Lawu 3.265 Mdpl tak menghalangi langkah 75 anak muda dari berbagai penjuru Indonesia.

Tepat pada 28 Oktober 2025, mereka memperingati Hari Sumpah Pemuda dengan penuh khidmat, merenungkan makna kebangsaan di ketinggian 3.265 mdpl.

Merah Putih yang dibawa sejak dari basecamp pun dibentangkan di puncak, menandai momen sakral dalam rangkaian kegiatan bertajuk EIGER Mountain & Jungle Course (MJC) 2025, yang digelar di kawasan Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah.

Kegiatan ini, diinisiasi oleh EIGER Adventure sebagai bentuk penghormatan terhadap semangat persatuan pemuda Indonesia.

Mengusung tema ekspedisi dan misi pengibaran Merah Putih, para peserta juga melakukan pembacaan ulang Sumpah Pemuda di puncak gunung.

Tak hanya mendaki hingga puncak Lawu, para peserta juga mengikuti rangkaian kegiatan edukatif yang dirancang untuk membentuk karakter petualang yang bertanggung jawab, berjejaring kuat, kolaboratif, dan berdampak positif bagi lingkungan sekitar.

Kepala Sekolah Eiger MJC 2025, Galih Donilara menyampaikan keyakinannya, bahwa energi positif bangsa terus tumbuh dari semangat anak-anak muda.

Menurut Galih, dari Aceh hingga Papua, semangat persatuan dan kontribusi nyata terus menyala.

EIGER Mountain & Jungle Course (MJC) 2025, yang digelar di kawasan Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

Read Entire Article
| | | |