jpnn.com, JAKARTA - Mengawali tahun 2025, produsen perlengkapan kamar mandi dan dapur Germany Brilliant (GB) bersama Christian Sugiono meresmikam GB Gallery kitchen Sink terbaru di Okabe Alam Sutera, Tangerang, 22 Februari 2025.
Peresmian gallery kitchen sink (tempat cuci piring) menjawab kebutuhan masyarakat akan kebutuhan kitchen sink kekinian.
Respons positif masyarakat akan kitchen sink keluaran GB tahun 2024, membuat GB terus meng-upgrade kitchen sink nya.
General Manager GB Yapto Wijaya mengatakan saat ini sobat GB membutuhkan kitchen sink yang multifungsi, efektif, efisien, dan dapat menjadi solusi atas permasalahan dapur pada umumnya.
Oleh karena itu, GB kitchensink di desain sesuai kebutuhan sobat GB ujarnya saat peresmian GB Gallery kitchen sink.
Bersamaan dengan diresmikannya GB Gallery kitchen sink, GB juga mengeluarkan GB kitchen sink Christian Sugiono Series.
"Alasan kami mengeluarkan GB kitchen sink Christian Sugiono Series, karena Mas Tian (panggilan Christian Sugiono) sudah lama pengguna produk GB. Akhirnya kami kolaborasi. Mas Tian perfect dan analis. Beliau selalu memikirkan produk dari sisi efektifitas dan fungsi pengguna dapur," kata Yapto.
Christian Sugiono ditemui di tempat yang sama, mengatakan pihaknya sudah 10 tahun lebih menggunakan produk GB dari rumah pertama hingga saat ini.