jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi jabatan 85 perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) di Januari 2026 ini.
Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram (ST) Nomor ST/99/I/KEP./2026 tanggal 15 Januari 2026 yang mencakup 53 personel serta ST Nomor ST/143/I/KEP./2026 tanggal 22 Januari 2026 dengan jumlah 32 personel.
Kepala Biro Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan mutasi ini mencakup pengisian jabatan strategis di tingkat Mabes Polri hingga kewilayahan.
Pada jajaran pejabat utama (PJU) Mabes Polri, terdapat beberapa mutasi yang menonjol, yaitu:
- Irjen Pol. Achmad Kartiko yang sebelumnya menjabat Wakalemdiklat Polri kini menjadi Kalemdiklat Polri
- Irjen Pol. Andi R. Djajadi yang sebelumnya menjabat Kapolda Sumsel kini menjadi Wakalemdiklat Polri
- Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir yang sebelumnya Kapolda Papua Barat kini menjadi Kadivhumas Polri
- Kombes Pol. Abas Basuni yang sebelumnya menjabat Kayanma Polri kini menjadi Kapusjarah Polri






















































