jateng.jpnn.com, SEMARANG - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memperkuat kolaborasi dengan Senkom Mitra Polri dalam rangka membangun keselamatan dan ketertiban berlalu lintas di jalan raya.
Penguatan sinergi tersebut ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho dan Ketua Umum Senkom Mitra Polri KPH Katno Hadi di Gedung Korlantas Polri, Jakarta, Rabu (21/1).
Penandatanganan PKS ini menjadi tonggak peran aktif Senkom Mitra Polri dalam mendukung pengelolaan lalu lintas dan keselamatan jalan di seluruh wilayah Indonesia. Kegiatan tersebut turut dihadiri jajaran pejabat utama Korlantas Polri serta pengurus Senkom dari berbagai daerah.
Ketua Umum Senkom Mitra Polri KPH Katno Hadi menyampaikan, kerja sama ini menjadi payung hukum bagi anggota Senkom yang bertugas di lapangan.
Dengan koordinasi yang semakin kuat, anggota Senkom diharapkan mampu menyampaikan laporan situasi lalu lintas secara cepat dan akurat, sekaligus membantu Polri dalam penanganan kondisi darurat serta edukasi keselamatan berkendara kepada masyarakat.
“Kami berkomitmen menjaga profesionalisme dan memastikan setiap informasi yang disampaikan memiliki dasar hukum yang jelas, sehingga kolaborasi dengan Korlantas Polri dapat berjalan lebih efektif,” ujar Katno Hadi.
Sementara itu, Irjen Agus Suryonugroho mengapresiasi kontribusi Senkom Mitra Polri yang selama ini aktif membantu kelancaran arus lalu lintas di berbagai kegiatan kepolisian.
Menurutnya, Senkom akan dilibatkan dalam lima agenda besar tahunan Korlantas Polri, yakni Operasi Keselamatan, Operasi Ketupat, Operasi Patuh, Operasi Zebra, serta Operasi Natal dan Tahun Baru.



















































