jpnn.com - SURABAYA - Pelatih baru Persebaya Surabaya Bernardo Tavares memimpin langsung sesi latihan tim sejak Selasa (6/1) lalu.
Tavares tidak hanya fokus pada aspek teknis, tetapi juga mulai menganalisis karakter pemain serta dinamika tim.
Menurutnya, pemahaman menyeluruh terhadap kondisi skuad menjadi hal yang penting untuk membangun kekompakan tim menghadapi putaran kedua.
“Mencoba melihat karakteristik yang mereka miliki, karena satu hal adalah melihat pertandingan. Hal lain adalah melihat latihan, melihat perilaku di ruang ganti,” kata pelatih asal Portugal itu.
Dia menegaskan bahwa sepak bola bukan sekadar soal kemampuan individu, melainkan kekuatan kolektif sebuah tim.
“Saya pikir ini penting karena sepak bola bukanlah permainan individu, melainkan permainan kolektif,” katanya.
Meski Persebaya tengah berada dalam tren positif usai meraih dua kemenangan beruntun atas Persijap Jepara dan Madura United, dia menolak larut dalam euforia. Untuk itu dia mengingatkan para pemain untuk tetap membumi dan fokus pada tantangan berikutnya.
Persebaya dijadwalkan menjamu Malut United pada pekan ke-17 Super League, Sabtu (10/1).












.jpeg)









































