bali.jpnn.com, SOLO - Manajemen Persis Solo akhirnya mengumumkan pelatih baru setelah mendepak juru taktik asal Belanda, Peter de Roo.
Persis Solo resmi CLBK (cinta lama bersemi kembali) dengan Milomir Seslija, setelah meraih hasil buruk dalam 13 pertandingan terakhir Super League 2025-2026.
Manajemen berharap Milomir Seslija yang pernah menangani Persis pada musim 2024 bisa memperbaiki performa tim dan membawa Laskar Sambernyawa ke posisi yang lebih baik.
Mantan pelatih Arema FC, PSM Makassar, Madura United hingga Borneo FC ini diharapkan bisa membawa energi positif bagi tim dan para pemain.
Milomir Seslija mengaku senang bisa kembali bersama Persis Solo setelah sebelumnya menangani klub Divisi Kedua Liga Bosnia Harzegovina, FK Famos Vojkovici.
“Saya senang berada di sini dan saya ingin berterima kasih kepada manajemen atas kepercayaan mereka kepada saya,” kata Milomir Seslija dilansir dari laman klub.
Milo, sapaan akrabnya mengakui situasi Persis Solo sedang tidak baik-baik saja.
Meski demikian, Milomir Seslija optimistis bisa mengangkat performa tim.



















































