Polda Banten Selidiki Oknum Kadin di Cilegon Minta Proyek Rp 5 Triliun

9 hours ago 16

Kamis, 15 Mei 2025 – 11:24 WIB

Polda Banten Selidiki Oknum Kadin di Cilegon Minta Proyek Rp 5 Triliun - JPNN.com Banten

Kabid Humas Polda Banten Kombes Didik Hariyanto. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN Banten

banten.jpnn.com, SERANG - Ditreskrimum Polda Banten tengah menyelidiki kasus pengusaha di Kota Cilegon yang meminta proyek Rp 5 triliun kepada investor tanpa melalui proses tender.

Dugaan sementara pihak yang meminta jatah proyek merupakan oknum pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Cilegon.

Proyek yang dibanderol triliunan rupiah oleh pengusaha lokal tersebut ialah pembangunan PT Chandra Asri Alkali untuk memproduksi bahan baku baterai kendaraan listrik.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Didik Hariyanto mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kasus yang tengah ramai tersebut.

Menurut Didik, para pihak yang terlibat akan diminta keterangan untuk mengetahui kebenaran.

"Sekarang masih jalan proses penyelidikan, semua yang ada nanti dimintai keterangan," katanya kepada JPNN Banten, Kamis (15/5).

Dia menjelaskan tindakan yang membuat tidak nyaman investor dapat mencederai proses investasi di Provinsi Banten.

"Jadi, yang jelas namanya orang usaha digituin bagaimana rasanya," ungkap Didik. (mcr34/jpnn)

Oknum pengurus Kadin Kota Cilegon diduga minta proyek Rp 5 triliun tanpa tender.

Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Abdul Malik Fajar

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |