PSIS Semarang Resmi Rekrut Dua Bek Sayap Muda

1 day ago 22

Kamis, 08 Januari 2026 – 15:33 WIB

PSIS Semarang Resmi Rekrut Dua Bek Sayap Muda - JPNN.com Jateng

PSIS Semarang kembali menambah amunisi menjelang lanjutan kompetisi Pegadaian Championship 2025/26. Foto: Diambil dari ileague.id

jateng.jpnn.com, SEMARANG - PSIS Semarang kembali menambah amunisi menjelang lanjutan kompetisi Pegadaian Championship 2025/26.

Kali ini, Laskar Mahesa Jenar resmi mendatangkan dua pemain muda berposisi bek sayap, yakni Alwi Fadilah dan Rangga Sumarna.

Kehadiran Alwi dan Rangga diharapkan memperkuat kedalaman skuad PSIS yang tengah bersiap menghadapi sisa musim kompetisi. Alwi Fadilah, bek kiri berusia 21 tahun, sebelumnya memperkuat Bekasi City FC dan Persija Jakarta.

Sementara itu, Rangga Sumarna merupakan pemain muda berusia 19 tahun asal Karawang. Dia berposisi sebagai sayap kiri dan merupakan produk akademi Borneo FC Samarinda.

Asisten Manajer PSIS Semarang Reza Andhika menyebut kedua pemain tersebut merupakan hasil pemantauan tim manajemen dan pelatih. PSIS menilai keduanya memiliki potensi untuk memberi kontribusi nyata bagi tim.

“Hari ini kami resmikan Alwi Fadilah dan Rangga Sumarna. Dua pemain muda yang kami yakini bisa membantu mengangkat performa PSIS. Alwi kami kontrak setelah dilepas Persija, sedangkan Rangga kami datangkan dengan status pinjaman dari Borneo FC,” kata Reza, Rabu (7/1) malam.

Alwi Fadilah menyambut positif tantangan barunya bersama PSIS. Dia bertekad memberikan kontribusi maksimal bagi tim dan suporter.

“Alhamdulillah akhirnya saya bisa bergabung dengan tim besar seperti PSIS Semarang. Saya ingin memberikan performa terbaik untuk tim dan suporter,” ujar Alwi.

PSIS Semarang kembali menambah amunisi menjelang lanjutan kompetisi Pegadaian Championship 2025/26.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |