jpnn.com - SURABAYA - Pertarungan besar Persebaya vs Malut United pada pekan ke-17 Super League bakal hadir di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1) sore WIB.
Ini laga penting banget buat Persebaya. Jika sampai kalah itu sangatlah memalukan, karena:
- Itu akan menjadi kekalahan pertama Persebaya setelah sembilan laga beruntun tak terkalahkan
- Itu akan menjadi debut pahit buat pelatih baru Persebaya Bernardo Tavares
- Itu berarti Persebaya tak bisa mengalahkan Malut United dalam rekor pertemuan mereka selama ini.
“Kami tahu laga melawan Malut United akan sangat sulit. Mereka dibangun untuk menjadi juara," tutur Bernardo Tavares di laman klub.
"Karena itu kami harus sangat berhati-hati, terutama dalam menjaga area dekat gawang,” imbuhnya.
Tavares menilai Malut United merupakan tim kuat dan diperkuat pemain-pemain berpengalaman. Produktivitas gol yang tinggi serta jumlah kekalahan yang minim menjadi bukti kekuatan calon lawan.
“Memang kami tidak memiliki banyak waktu untuk bekerja bersama (sebelum laga vs Malut United), tetapi tim ini datang dengan momentum yang bagus setelah meraih dua kemenangan,” ujarnya.






















































