Suhu Panas Kota Semarang Diperkirakan Capai 38 Celsius

1 month ago 28

Senin, 29 September 2025 – 14:53 WIB

Suhu Panas Kota Semarang Diperkirakan Capai 38 Celsius - JPNN.com Jateng

Ilustrasi cuaca panas. FOTO: dok/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan cuaca panas yang terasa beberapa hari terakhir di Kota Semarang, Jawa Tengah merupakan dampak gerak semu matahari.

Prakirawan Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang Harits Syahid Hakim mengatakan saat ini posisi matahari berada di sekitar garis khatulistiwa dan akan bergerak ke selatan hingga akhir Oktober 2025.

Kondisi ini menyebabkan suhu udara di sejumlah wilayah, khususnya Jawa Tengah, terasa lebih panas.

"Secara historis, awal hingga pertengahan Oktober memang menjadi periode dengan suhu maksimum lebih tinggi dibanding bulan lain," kata Harits kepada JPNN.com, Senin (29/9).

Dia menyebut Kota Semarang pernah mencatat suhu 35,1 derajat Celsius pada 3 Agustus 2025 dan diperkirakan Oktober akan lebih panas.

Namun, memasuki November, suhu diproyeksikan menurun seiring pergeseran posisi matahari lebih jauh ke selatan.

"Tahun ini, suhu diperkirakan mencapai 36–38 derajat celsius, meski tidak setinggi 2015 yang sempat menyentuh 39,5 derajat celsius," ujarnya.

Meski sebagian wilayah Indonesia sudah mulai memasuki musim hujan, BMKG mengingatkan potensi cuaca ekstrem tetap perlu diwaspadai.

Diperkirakan, suhu di Kota Semarang, Jawa Tengah akan mencapai 38 celsius.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |