Turkish Universities Fair 2026 Sebagai Platform Dialog Pendidikan Tinggi Internasional

2 hours ago 22

Turkish Universities Fair 2026 Sebagai Platform Dialog Pendidikan Tinggi Internasional

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Turkish Universities Fair 2026 diselenggarakan di Pullman Central Park Hotel, Jakarta, dan di Crowne Plaza Hotel, Bandung.

jpnn.com, JAKARTA - Turkish Universities Fair 2026 telah sukses diselenggarakan pada 24 Januari 2026 di Pullman Central Park Hotel, Jakarta, dan 25 Januari 2026 di Crowne Plaza Hotel, Bandung.

Kegiatan ini menandai penyelenggaraan ke-5 sejak pertama kali diadakan dan kembali menegaskan perannya sebagai forum pendidikan tinggi internasional yang berfokus pada literasi, dialog, dan penguatan jejaring akademik.

Diselenggarakan sebagai agenda tahunan oleh Edutolia Education, Turkish Universities Fair 2026 mempertemukan pelajar, pendidik, serta pemangku kepentingan pendidikan dengan lebih dari 25 universitas dari Turkiye, yang diwakili langsung oleh rektor dan pimpinan kantor urusan internasional (International Office).

Acara pembukaan secara resmi dibuka oleh Duta Besar Republik Turkiye untuk Indonesia, sebagai bentuk dukungan terhadap penguatan kerja sama pendidikan lintas negara.

"Edutolia Education telah memiliki pengalaman lebih dari 12 tahun menghadirkan beragam pameran pendidikan di berbagai dunia, seperti Azerbaijan, Kazakhstan, Uzbekistan, Nigeria, Kamerun serta berbagai negara lainnya di Timur Tengah. Pada kesempatan kali ini kami mempersembahkan Turkish Universities Fair 2026 yang merupakan satu-satunya pameran pendidikan universitas Turki di Indonesia bertujuan menghadirkan pilihan pendidikan tinggi yang berkualitas di Turki bagi masyarakat Indonesia," ucap Pendiri Edutolia Education Ibrahim Albayrak.

Rangkaian kegiatan dirancang tidak hanya sebagai ajang pameran, tetapi sebagai ruang edukatif dan institusional.

Selain sesi literasi pendidikan tinggi internasional bagi pelajar, acara ini juga menghadirkan Focus Group Discussion (FGD) serta forum University-to-University (U2U) Indonesia-Turkish Universities Partnership, yang membuka dialog langsung antar-universitas untuk menjajaki peluang kolaborasi akademik lintas disiplin.

Dalam forum ini, peserta memperoleh pemahaman yang lebih utuh mengenai dinamika sistem pendidikan tinggi internasional, termasuk sistem pendidikan tinggi Turkiye yang telah mengadopsi Bologna Process dan memiliki lebih dari 200 perguruan tinggi.

Turkish Universities Fair 2026 sebagai forum pendidikan tinggi internasional yang berfokus pada literasi, dialog, dan penguatan jejaring akademik.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |