jabar.jpnn.com, DEPOK - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terus berupaya menanggulangi permasalahan banjir secara sistematis dan menyeluruh.
Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah, melakukan peninjauan ke sejumlah titik rawan banjir di wilayah Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis.
Lokasi yang ditinjau antara lain, saluran dan pintu air hingga kawasan Situ di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur.
Langkah ini, merupakan bagian dari strategi penanganan banjir dari hulu ke hilir.
Dalam peninjauan tersebut, Chandra Rahmansyah menyoroti sejumlah penyebab terjadinya banjir, termasuk penyempitan saluran akibat pembangunan tanpa izin dan tingginya sedimentasi.
“Dari peninjauan kami di Kelurahan Harjamukti, ditemukan beberapa masalah yang harus segera dibenahi. Pertama, adanya sedimentasi tinggi di saluran drainase,” ucapnya.
“Kedua, penyempitan saluran akibat pembangunan yang tidak berizin, yang nantinya akan dibongkar oleh PUPR,” sambungnya.
Dirinya juga menyoroti, pentingnya pengelolaan pintu air yang berada di kawasan Buperta karena berperan penting dalam mengendalikan aliran air ke wilayah hilir.