jpnn.com, PEKANBARU - Polsek Pangkalan Kerinci mengamankan empat orang terduga pelaku pembakaran lahan yang terjadi di area Tower BTS Jalan Sultan Syarif Kasim, Kelurahan Pangkalan Kerinci Kota, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Peristiwa kebakaran lahan tersebut terjadi pada Rabu (21/1/2026), sekitar pukul 19.00 WIB.
Kebakaran diduga dipicu oleh kelalaian saat membakar sampah hasil pembersihan lahan di sekitar tower BTS.
Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Shilton menjelaskan berdasarkan laporan masyarakat dan hasil penyelidikan di lapangan, kebakaran bermula ketika salah satu terduga pelaku membakar tumpukan sampah menggunakan mancis.
Akibat kondisi angin yang cukup kencang, api kemudian menjalar ke lahan di sekitarnya yang dipenuhi semak belukar hingga membesar.
“Setelah menerima informasi dari masyarakat, personel Polsek Pangkalan Kerinci bersama dua unit mobil pemadam kebakaran langsung menuju TKP dan melakukan pemadaman,” kata Shilton, Sabtu (24/1).
Dari hasil pemeriksaan awal terhadap saksi-saksi di lokasi kejadian, polisi mengamankan empat orang terduga pelaku, masing-masing berinisial PAN, FM, RS, dan AMS.
Keempatnya diketahui merupakan pekerja yang sedang melakukan pembersihan di area tower BTS tersebut.






















































