Pemenang Nasional Creative Family Award Faber-Castell Diterbangkan ke Malaysia

3 hours ago 17

Pemenang Nasional Creative Family Award Faber-Castell Diterbangkan ke Malaysia

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Fungsional Madya Kemendikdasmen RI Minhajul Ngabidin berdialog dengan para pemenang utama tingkat nasional untuk ajang Creative Family Award (CFA) Art Alive periode 2024/2025 di Gedung Kemendikdasmen, Jakarta (20/1/26). Foto Mesya/JPNN

jpnn.com - Faber Castell resmi mengumumkan lima pemenang utama tingkat nasional untuk ajang Creative Family Award (CFA) Art Alive periode 2024/2025.

Setelah menyisihkan puluhan ribu peserta, kelima pemenang ini berhak atas hadiah utama berupa paket wisata ke Malaysia pada Januari 2026.

Product Manager Faber-Castell International Indonesia Richard Panelewen menyatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar lomba, melainkan wadah untuk mempererat ikatan emosional.

"Kami percaya setiap anak berhak mendapatkan wadah untuk menuangkan kreativitasnya," kata Richard dalam acara pelepasan pemenang nasional lomba gambar Faber-Castell " Creative Family Award" periode 2024/2025 di Gedung Kemendikdasmen, Jakarta (20/1/26).

Dia mengatakan, kegiatan ini diikuti oleh 25 ribu pasangan anak dan orang tua yang tersebar pada 28 kota di seluruh Indonesia. Keberagaman asal kota para pemenang membuktikan bahwa antusiasme terhadap kreativitas anak di seluruh tanah air.

"Antusiasme 50 ribu peserta tahun ini menunjukkan betapa besarnya minat masyarakat terhadap momen kebersamaan antara anak dan orang tua," ujarnya.

Head of Marketing Faber-Castell International Indonesia,

Martin S.Tjukrono menambahkan, para pemenang ini terpilih dari 50 ribu peserta. Lomba ini sudah 15 tahun berlangsung dengan tujuan memupuk kreativitas, kebersamaan anak dan orangtuanya. 

Lima pemenang nasional Creative Family Award Faber-Castell diterbangkan ke Malaysia menikmati wisata gratis

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |