Profil Muhammad Fahri, Kiper Baru PSS Sleman

7 hours ago 26

Kamis, 10 Juli 2025 – 08:00 WIB

Profil Muhammad Fahri, Kiper Baru PSS Sleman - JPNN.com Jogja

Kiper baru PSS Sleman Muhammad Fahri. Foto: MO PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Memasuki pra musim Liga 2 2025/26, PSS Sleman resmi memperkenalkan Muhammad Fahri sebagai penjaga gawang anyar.

Rekrutan asal Langsa berusia 25 tahun ini dipercaya mampu menambah kedalaman dan kualitas lini pertahanan Laskar Sembada.

Fahri dikenal sebagai kiper muda bertalenta yang sebelumnya telah menimba pengalaman di beberapa klub tanah air.

Daya refleks, ketenangan di bawah mistar, serta kemampuannya membaca arah bola menjadi keunggulan utama yang membuat PSS Sleman tertarik merekrutnya.

Fahri menyambut antusias kesempatan bergabung dengan PSS Sleman. Ia menganggap ini sebagai langkah penting dalam karier profesionalnya, sekaligus peluang emas untuk berkembang bersama tim kebanggaan Sleman Fans.

“Saya sangat bersyukur bisa bergabung dengan PSS Sleman. Saya merasakan di Liga 2 musim ini tantangannya besar serta tim ini memiliki target untuk kembali ke Liga 1,” ujar Fahri seusai latihan di Lapangan Pakembinangun, Rabu sore (9/7).

Musim 2025/26 diprediksi akan berlangsung ketat, dengan banyak tim berpengalaman di Liga 1 yang ingin promosi kembali.

Fahri mengaku persaingan itu justru menjadi motivasi untuk terus berkembang dan memberikan yang terbaik bagi PSS.

PSS Sleman kini memiliki kiper muda yang diyakini memiliki talenta untuk menjaga gawang Laskar Sembada. Dia adalah Muhammad Fahri.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

Read Entire Article
| | | |