jpnn.com - DEPOK – Shayne Pattynama telah memutuskan bergabung dengan Persija Jakarta.
Dia bercerita dirinya sempat berdiskusi dengan Jordi Amat sebelum kemudian memilih berlabuh di Persija.
Shayne telah mengenal Jordi sebelum keduanya berseragam Persija, yakni saat keduanya membela Timnas Indonesia.
Jordi telah lebih dahulu membela Persija, yakni saat ia dikontrak pada awal musim BRI Super League 2025/2026.
“Saya pertama berbicara dengan Jordi. Saya mengirim pesan kepada dia, kata saya, ”Hei, bagaimana di sana? Apa yang Anda rasakan?” Bahkan sebelumnya, seperti saat terakhir kali kami di timnas, saya sempat bertanya ke dia, ”Hei Anda suka Persija? Bagaimana situasi di sana?,” kata Shayne saat ditemui di Persija Training Ground, Selasa.
“Dia (Jordi) hanya mengatakan hal-hal positif. Tentu saja Jakarta adalah kota yang menyenangkan untuk dihuni, dan klub itu sendiri, tim yang bagus, pemain-pemain yang bagus, dan semuanya bagus, maka sebelum itu saya sudah tahu ini (klub yang bagus).”
“Saat Persija menghubungi saya, saya melihat di video-video di Youtube. Dan kemudian setelahnya, (Rizky) Ridho juga mengirim pesan kepada saya. Ia seperti berkata,”Selamat datang,” lanjutnya.
Shayne mengatakan proses kepindahannya dari klub Thailand, Buriram United, ke Persija berlangsung relatif cepat dan mulus.


















.jpeg)



































