bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United kembali melanjutkan tren kemenangan setelah tertahan dari Dewa United pada laga tunda Super League 2025-2026 pekan lalu.
Pada pertandingan lanjutan pekan ke-16 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Minggu (4/1) kemarin, Bali United berhasil membungkam Arema FC dengan skor tipis 1 – 0.
Gol kemenangan Bali United dicetak gelandang muda Kadek Agung pada awal babak kedua menit ke-49 memanfaatkan umpan matang dari Jordy Bruijn.
Yang menarik, ada anomali di balik kemenangan Bali United kontra Arema FC kemarin.
Meski menang tipis, Bali United kalah penguasaan bola dibandingkan tim tamu Arema FC.
Sepanjang pertandingan, penguasaan Bali United hanya 44 persen, sementara Arema FC menguasai ball possesion 56 persen.
Bali United juga kalah passing, hanya melepaskan 306 kali operan, 262 di antaranya berhasil, sementara pemain Arema FC melakukan 391 kali operan, 329 di antaranya berhasil.
Meski kalah passing, persentase akurasi passing Bali United mencapai 85 persen, sementara Arema FC hanya 84 persen.



















































