jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Aktria Nino Fernandez berperan sebagai Kenzo dalam serial Menikahi Jadi yang Kedua.
Pria 41 tahun itu lantas mengungkapkan tantangannya dalam memerankan karakter Kenzo dalam serial tersebut.
"Gue sebagai Kenzo melihat bahwa gimana caranya bisa menginformasikan sesuatu hanya lewat mata. Dan paras-paras muka begitu," ujar Nino Fernandez di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, baru baru ini.
"Jadi, kayak ekspresif, tetapi enggak boleh berlebihan juga," sambungnya.
Dia menuturkan karakter Kenzo yang diperankannya tidak terlalu memiliki banyak dialog di awal-awal episode.
Sebab, Kenzo lebih banyak berbicara lewat tatapan mata dan ekspresi wajah.
"Dia banyak enggak banyak (dialognya), di awal-awal enggak terlalu banyak, cuman di akhir dia sudah mulai banyak karena Kenzo ini bukan tipe orang yang ekspresif menceritakan, tetapi ekspresif ke muka," ucap Nino Fernandez.
"Jadi, dia lebih ke kayak bagaimana ya, mungkin mukanya aja kali," imbuhnya.






















































