Inovasi Voucher Digital Antarkan Baba Rafi Menjadi Game Changer di Qpon Awards 2025

7 hours ago 13

Selasa, 25 November 2025 – 23:00 WIB

Inovasi Voucher Digital Antarkan Baba Rafi Menjadi Game Changer di Qpon Awards 2025 - JPNN.com Jatim

Restoran cepat saji asal Surabaya Kebab Turki Baba Rafi meraih penghargaan Qpon Awards 2025 dalam kategori Game Changer yang digelar di Jakarta (20/11). Foto: Dok Hendy

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Restoran cepat saji asal Surabaya Kebab Turki Baba Rafi meraih penghargaan Qpon Awards 2025 dalam kategori Game Changer yang digelar di Jakarta (20/11).

Penghargaan ini diberikan kepada merchant yang menunjukkan inovasi luar biasa dalam kolaborasi digital dan sistem penjualan voucher, serta berhasil mengubah lanskap kemitraan antara brand kuliner dan platform digital.

Baba Rafi dinilai telah berhasil memanfaatkan metode pembelian voucher melalui Qpon secara masif di jaringan outlet-nya, yang turut mendorong pertumbuhan dan akselerasi brand secara signifikan.

Founder Baba Rafi Hendy Setiono mengungkapkan penghargaan ini merupakan hasil kerja keras tim dan mitra yang bekerja keras untuk membuat sistem voucher dan kolaborasi digital kami berjalan secara optimal.

"Dengan Qpon, kami telah mempercepat jangkauan kami dan meningkatkan pengalaman pelanggan di seluruh outlet,” kata Hendy di Surabaya, Senin (24/11).

Kedepan, kata Hendy, Baba Rafi akan terus memperkuat integrasi digital–offline, memperluas layanan voucher dan diskon, serta menjaga kualitas pelayanan agar tetap relevan di era yang semakin digital.

“Inovasi bukanlah pilihan, melainkan keharusan. Bagi kami, penghargaan ini menjadi pemicu untuk terus berinovasi, tak hanya dalam produk dan layanan, tetapi juga dalam cara kami bermitra dengan platform?platform seperti Qpon demi keuntungan bersama,” katanya.

Dengan dukungan Qpon sebagai mitra digital, Baba Rafi yakin dapat memperkuat jangkauan, meningkatkan loyalitas pelanggan, dan membuka peluang baru dalam ekosistem kemitraan digital.

Restoran cepat saji asal Surabaya raih penghargaan di Qpon Award 2025

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

Read Entire Article
| | | |