PNM Buka Jalan Bagi Kesejahteraan Masyarakat Pesisir

3 hours ago 15

PNM Buka Jalan Bagi Kesejahteraan Masyarakat Pesisir

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Setiap Insan PNM memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh, meningkatkan kesejahteraan, dan membawa dampak positif bagi keluarga serta lingkungannya. Foto dok PNM

jpnn.com, PROBOLINGGO - Tika Wulandari menceritakan kisahnya diterima menjadi Account Officer (AO) Mekaar Panarukan di PT Permodalan Nasional Madani (PNM) pada 2019.

Menjalani peran sebagai AO bukan perkara mudah. Namun bagi Tika, pekerjaannya terasa mulia.

Dia memandang setiap nasabah seperti ibunya sendiri, perempuan-perempuan tangguh yang berjuang demi keluarga.

Meski sempat mendapat kekhawatiran dari ayahnya karena harus bekerja di lapangan, doa orang tua mengantarkannya pada kesempatan baru.

Tika mengikuti seleksi dan lolos menjadi FAO Bungatan, bekerja di kantor seperti harapan ayahnya.

Dari gaji pertamanya, Tika mampu membeli kendaraan sendiri. Perlahan, dia bisa menabung setiap bulan yang ia berikan kepada ibunya, hingga akhirnya keluarganya mampu membeli sapi.

Puncaknya, pada Desember 2022, tabungan tersebut disepakati keluarga untuk membeli sebuah perahu. Sejak saat itu, ayah Tika tak lagi bergantung pada kapal orang lain. Kini, perahu tersebut mampu menghidupi hingga 20 hingga 25 pekerja nelayan.

“Semakin saya memberi, semakin banyak rezeki yang Allah titipkan kembali,” ujar Tika.

Setiap Insan PNM memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh, meningkatkan kesejahteraan, dan membawa dampak positif bagi keluarga serta lingkungannya.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |